Kamis, 05 Mei 2011

Bukan apa apa (6)

Sabtu, 16 April 2011

Biarkan Jalan Terbuka
Dan biarkan rasa itu terus tumbuh padamu
Dan kunanti disini dengan senyuman
Karena sudah cukup waktuku untuk memikirkanmu
Dan kini saatnya aku tak hanya memikirkan
Mewujudkan dalam nyata

Jalan itu biar menemukan sendiri tujuannya
Biar kelokan menjadi persimpangan penguat pilihanmu
Naik turunnya jalan menjadi pemandangan indahnya

Engkau akan menemukan akhirnya
Kepadaku....
Aku berjanji tak kan meninggalkan jejak kosong
Akan kuberikan lebih dari sekedar tanda
Karena kau tak perlu tanda
Cukup bertananya kemana hatimu memilih
Memilih jalan yang terindah dalam hidupmu
Dimana doa-ku kan selalu ada untukmu

Namun saat kamu lelah katakanlah
“aku lelah” atau “aku membutuhkanmu”
Maka aku akan sekejap hadir disisimu
Dan akan membukakan jalan untukmu
Karena memang saat itulah kita akan mulai berjalan bersama
Mengarungi luasnya samudra mimpi dan kebahagiaan
Perjalanan hidup kita......

6 dari 9, by Theo

Tidak ada komentar:

Posting Komentar